Mesuji (Kabar Nusantara) – Jajaran Pejabat Kejaksaan Negeri Mesuji (Kejari) mengadakan silaturahmi dalam agenda diskusi positif menghadapi Pemilu 2024 diruangan sekretariat Akademi Pemilu dan Demokrasi Kabupaten Mesuji, Prov. Lampung (23/11/23)
Silaturahmi keluarga besar jajaran Kejari tersebut dihadiri Apri Susanto kordinator APD Provinsi Lampung, Emron Tolib Kordinator APD Kabupaten Mesuji, Kajari Azi Tyawardana dan jajarannya. Azi Tyawardana mengatakan, dirinya sangat bersyukur atas sambutan silaturahmi yang begitu hangat dan dinamis.
“Kebermaan meningkakan silaturahmi itu sangat penting ditingkatkan dalam masyarakat pada umumnya. Hal ini dapat membangun sinergitas antara Kejaksaan dan Lembaga Akademi Pemilu dan Demokrasi Kabupaten Mesuji,” ujarnya.
Pihaknya akan terus membangun sinergitas dengan para pemangku kepentingan di Kabupaten Mesuji yang merupakan muara wadah organisasi masyarakat.
Sementara itu Apri mengatakan terima kasih atas silaturahminya, suatu kehormatan bagi APD. Walaupun dikesibukan masih meluangkan waktu berinteraksi dengan masyarakat.
Dihubungi secara terpisah Emron Kordinator APD Kab. Mesuji menyerukan hal yang serupa, sinergi bersama masyarakat InsyaAllah akan menjadikan masyarakat Mesuji mampu bersikat lebih positif menghadapi pesta demokrasi rakyat yang akan datang.
Diskusi santai berjalan lancar, silih berganti menghangatkan suasana dan mewujudkan kebersamaan antara Aparat Pemerintah, LSM dan masyarakat Bumi Ragab Begawe Caram (BRBC), hal ini diharapkan bisa menjadi dasar saling melengkapi dalam membangun Kabupaten Mesuji. (Eko).